Ketua Umum Partai Golkar memastikan menyiapkan pengganti Zainudin Amali (dok. istimewa) |
Narasi Indonesia.com, JAKARTA-Ketua Umum Partai Golkar
Airlangga Hartarto memastikan partainya akan menyiapkan kader untuk
menggantikan Zainudin Amali bila nantinya resmi mundur dari jabatan Menteri
Pemuda dan Olahraga (Menpora).
“Yang pasti Golkar kadernya banyak, untuk yang mana pun kita
bisa siapkan menjadi pengganti Zainudin,” kata Airlangga di Hotel Shangri-La,
Jakarta, pada Selasa (21/2/2023).
Walaupun demikian, Airlangga masih menunggu arahan Presiden
Joko Widodo terkait pergantian Menpora. Ia juga tidak membicarakan siapa
pengganti Amali di kabinet dan menyerahkannya kepada Jokowi.
“Hal itu tergantung bapak presiden, karena itu menjadi hak
prerogratif presiden,” ungkap Airlangga.
Zainuddin Amali sebelumnya terpilih sebagai wakil ketua PSSI
dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 2023. Setelah itu, terdapat kabar bahwa ia
akan mundur sebagai Menpora. Politikus Partai Golkar tersebut menyampaikan
ingin fokus membantu Erick Thohir di PSSI.
Melalui keinginan itu Zainudin Amali meminta izin kepada
Presiden Joko Widodo mundur sebagai Menpora.
Terbaru ini, presiden Jokowi menyampaikan Zainudin Amali
secara informal sudah menyatakan mundur dari kursi Menpora. Pengunduran diri
disampaikan secara lisan. Akan tetapi, kata Jokowi, belum ada pengunduran diri
secara tertulis yang diajukan Amali.
“Pengunduran diri secara resminya belum ada, akan tetapi secara
lisan sudah,” pungkas orang nomor satu Republik Indonesia tersebut usai
meninjau Sungai Ciliwung di Jakarta Selatan, pada Selasa (21/2/2023).*
M/NI