Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Program Makan Siang dan Susu Gratis, RMPG: Budaya Gizi Seimbang Harus di Galakkan.

Jumat, 19 Januari 2024 | Januari 19, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-19T13:52:36Z


Narasi Indonesia.com, JAKARTA-RMPG menyambut baik program unggulan Makan Siang dan Susu Gratis di Sekolah pasangan Capres dan Cawapres Prabowo-Gibran. Tujuan Program tersebut yakni dapat meningkatkan kualitas gizi anak, disertai perbaikan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) nantinya, yang berdampak pada laju pertumbuhan ekonomi nasional


“Terlihat sepele dan diremehkan, tapi realitanya masalah gizi sangat integral dengan ekskalasi kualitas human Resources, banyak negara sudah mendahului dengan lunch atau meal program, saatnya Indonesia Menggalakan budaya ini,” ucap dokter Abni.


Menurutnya masa kanak-kanak adalah golden periode bagi pertumbuhan dan perkembangan. Tetapi, pada masa tersebut rentan pada permasalahan gizi dimana gizi merupakan elemen penting bagi pertumbuhan dan perkembangan. Permasalahan gizi anak menjadi dasar eksisnya program makan siang gratis di sekolah. 125 negara maju dan berkembang memiliki setidaknya satu program pemberian makanan berskala besar di sekolah dasar dan sekolah menengah.


Koordinator RMPG Nusa Tenggara Timur, dokter Abni juga menyampaikan masalah gizi di indonesia harus memiliki solusi kongkrit. Abni menganggap permasalahan gizi hanya dapat diselesaikan jika tersedianya sarana dan prasarana selaras dengan membudayakan pola gizi yang seimbang.


“Makan Siang dan Susu untuk anak, sebuah adopsi yang penting diimplementasikan, nantinya ini akan simultan dengan edukasi kepada orang tua dan anak bahwa makanan dengan gizi yang baik akan berdampak pada pertumbuhan dan perkembangan yang baik pula, ini dapat dimaksimalkan secara komprehensif dan Holistik,” pungkas dokter Abni.

 

“Kita berharap pak prabowo dapat memenangkan Pemilu 2024, ini adalah misi menyelamatkan generasi penerus bangsa termasuk adik-adik saya di seluruh Provinsi NTT menjemput Indonesia emas 2045,”  tutup Kordinator RMPG NTT ini.*


(m/NI)

×
Berita Terbaru Update