![]() |
Arief Rosyid Hasan Komandan TKN Pemilih Muda (dok. istimewa) |
Narasi Indonesia.com,
JAKARTA-Tim Kampanye Nasional (TKN) Nomor urut 2 Prabowo-Gibran launching fotober2.AI di Media Center TKN, Jakarta Selatan, pada Selasa (2/1/2024).
Situs ini akan yang
memfasilitasi publik untuk melakukan foto bareng bersama Prabowo-Gibran dalam
bentuk artificial intelligence (AI).
Arief Rosyid Hasan
selaku Komandan TKN Pemilih Muda (Fanta) menyampaikan bahwa peluncuran
fotober2.AI ini sebagai inovasi dari TKN Prabowo-Gibran, sekaligus untuk
mengakomodir pemilih dan pendukung yang ingin berfoto bareng dengan pasangan
calon nomor 2.
Lebih lanjut, ARH memaparkan jika Pak Prabowo-Mas Gibran walaupun
tidak bisa ngejar selama 38 hari ini ke seluruh daerah, minimal beliau berdua
bisa secara digital bisa diabadikan.
Menurut Arief cara tersebut efektif menambah tingkat keterpilihan
Prabowo-Gibran, terutama di kalangan pemilih muda. Ia justru menyoroti gaya
komunikasi paslon lain yang dinilai tidak ada inovasi.
Arief berkeyakinan peluncuran fotober2.AI tersebut akan memberikan
efek positif untuk menggaet suara para pemilih muda. Menurutnya hari ini,
banyak orang ingin melakukan foto bersama, baik dengan Prabowo maupun Gibran.
"Ini saya
kira akan sangat mempengaruhi swing voters ini karena yang banyak belum menentukan sikap," tutup ARH.*
(m/NI)