![]() |
Narasi Indonesia.com, Makassar, Sulawesi Selatan - Menko PMK Muhadjir Effendy meresmikan Gedung Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) Kampus Universitas Terbuka (UT) Makassar pada Rabu 10 Juli 2024. Dalam pidato sambutannya, Menko Muhadjir menyampaikan bahwa tantangan berikutnya bagi UT adalah mendesain kurikulum terbaik sesuai dengan perkembangan modernisasi dan kebutuhan Generasi Z, yang saat ini mendominasi penduduk usia produktif di Indonesia, pada Kamis (11/7/2024).
Pada acara peresmian tersebut, Menko PMK melakukan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita sebagai simbol peresmian gedung baru. Selain itu, Menko PMK juga meninjau berbagai ruangan dan fasilitas yang ada dalam gedung baru UT Makassar.
“Generasi Z memiliki karakteristik dan kebutuhan yang berbeda dari generasi sebelumnya. Oleh karena itu, penting bagi UT untuk terus berinovasi dan menyesuaikan kurikulum agar relevan dengan perkembangan zaman,” ujar Menko Muhadjir.
Menko PMK juga mengapresiasi fasilitas baru yang ada di gedung tersebut dan berharap dapat menunjang kualitas pembelajaran jarak jauh yang lebih baik. Fasilitas baru diharapkan dapat memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi mahasiswa dalam mengakses pendidikan.*
(m/NI)