Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pelantikan Pengurus HMI Cabang Kapuas Periode 2024-2025; Sekjen PB HMI Sampaikan Hal Ini

Kamis, 25 Juli 2024 | Juli 25, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-25T13:29:50Z

Pelantikan pengurus HMI Cabang Kapuas periode 2024-2025 oleh Sekretaris Jenderal PB HMI (dok. istimewa)

Narasi Indonesia.com, Kalteng - Pengurus Cabang Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kapuas periode 2024-2025 resmi dilantik. Acara pelantikan ini dihadiri oleh berbagai tokoh dan anggota HMI dari berbagai daerah. Sekretaris Jenderal Pengurus Besar HMI, Muh. Jusrianto, turut hadir dan menyampaikan sambutan, pada Kamis (25/7/2024).


Dalam sambutannya, Muh. Jusrianto menegaskan bahwa tantangan yang akan dihadapi HMI ke depan semakin nyata dan kompleks. 


"Oleh sebab itu, kita perlu mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk menghadapi segala tantangan yang ada. Saya yakin, dengan kerja keras dan komitmen, kita dapat melewati semua rintangan," ujar Jusrianto.


Lebih lanjut, Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) menyampaikan peran HMI dalam pembentukan kader berkualitas. Dalam sambutannya, beliau menegaskan bahwa HMI telah lama dikenal sebagai kawah candradimuka bagi mahasiswa yang berkomitmen untuk meningkatkan kualitas diri dan berkontribusi bagi bangsa dan negara.


Menurutnya, HMI bukan hanya organisasi mahasiswa, tetapi juga tempat di mana para anggotanya ditempa untuk menjadi pemimpin masa depan yang berintegritas, kompeten, dan memiliki wawasan kebangsaan yang luas. 


"HMI telah melahirkan banyak tokoh penting di berbagai bidang, mulai dari politik, ekonomi, hingga sosial. Hal ini membuktikan bahwa proses kaderisasi yang diterapkan mampu menghasilkan individu-individu yang siap menghadapi tantangan zaman," ujar Sekjen PB HMI.


Sekjen PB HMI menjelaskan bahwa proses kaderisasi di HMI melibatkan berbagai aspek, termasuk pendidikan ideologis, pelatihan kepemimpinan, serta pengembangan keterampilan dan pengetahuan. "Kami selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi kader kami, agar mereka tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki jiwa sosial yang tinggi dan kepekaan terhadap isu-isu masyarakat," tambahnya.


Dalam penutupnya, Sekjen PB HMI menyatakan komitmennya untuk terus memperkuat program kaderisasi HMI agar dapat terus mencetak generasi muda yang berkualitas dan siap berkontribusi positif bagi Indonesia.


Ia juga mengucapkan selamat kepada para pengurus baru yang telah dilantik. "Sekali lagi saya ucapkan selamat menjalankan amanah ini. Semoga kepengurusan baru ini dapat membawa HMI Kapuas ke arah yang lebih baik dan dapat memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat," tambahnya.


Acara pelantikan berlangsung khidmat dan penuh semangat, ditandai dengan pembacaan sumpah jabatan oleh para pengurus baru. Dengan dilantiknya kepengurusan baru ini, diharapkan HMI Kapuas dapat terus berperan aktif dalam pembangunan dan pengembangan sumber daya manusia di Kabupaten Kapuas.*


(m/NI)

×
Berita Terbaru Update