Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Polda Metro Jaya Kerahkan 5.615 Personel Gabungan untuk Amankan Pelantikan DPR/DPD/MPR 2024-2029

Senin, 30 September 2024 | September 30, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-09-30T18:13:05Z


Narasi Indonesia.com, Jakarta - Polda Metro Jaya akan mengerahkan 5.615 personel gabungan untuk mengamankan jalannya pelantikan anggota DPR, DPD, dan MPR RI periode 2024-2029 yang akan berlangsung di Gedung DPR/DPD/MPR RI, Senayan, Jakarta, pada Selasa, 1 Oktober 2024. 


"Kekuatan personel yang dilibatkan dalam pengamanan sebanyak 5.614 personel," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, dalam keterangannya, Senin (30/9/2024). 


Ribuan personel tersebut terdiri dari 4.006 personel dari Satgas Polda Metro Jaya, 585 personel Satgas Polres, serta 1.023 personel BKO dari TNI, Mabes Polri, dan Pemda DKI Jakarta. Pengamanan ini dilakukan untuk memastikan acara berjalan lancar tanpa gangguan.


Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan bahwa pengamanan juga akan diperkuat untuk mencegah adanya massa aksi yang mencoba masuk ke area Gedung DPR RI. Fokus pengamanan adalah memastikan acara berjalan lancar, mulai dari kedatangan pejabat hingga pelantikan selesai.


"Kami pastikan jalur dari Semanggi hingga pintu utama DPR RI steril demi kelancaran acara," ungkap Susatyo. Ia juga menekankan bahwa personel pengamanan tidak akan membawa senjata api dan akan menghargai hak massa untuk menyampaikan pendapatnya.


Adapun terkait pengalihan arus lalu lintas di sekitar DPR RI, Susatyo mengatakan bahwa penutupan atau pengalihan lalu lintas akan dilakukan secara situasional, menyesuaikan kondisi di lapangan.*


(m/NI)

×
Berita Terbaru Update