![]() |
Narasi Indonesia.com, Surabaya – Fakultas Vokasi Universitas Airlangga kembali menunjukkan komitmennya dalam mempersiapkan mahasiswa menghadapi dunia kerja dengan menyelenggarakan workshop bertajuk “Persiapan Dunia Kerja di Era Digital”, dilaksanakan 12 agustus 2024. Acara yang dihadiri ratusan mahasiswa Program Studi Manajemen Perkantoran Digital ini menghadirkan pembicara berpengalaman, Martinus Wahyu, Marketing Manager DANASTRA FIFGROUP Wilayah Jatim 1 Astra Group.
Dalam workshop yang digelar di Aula Kampus B Fakultas Vokasi, Martinus Wahyu memaparkan materi dengan tema “Digital Marketing Management as a Strategy to Win the Competition in the Modern Office”. Ia menekankan pentingnya adaptasi dan inovasi di era digital. “Dunia kerja saat ini menuntut lebih dari sekadar keahlian teknis. Soft skills, seperti kemampuan berkomunikasi, berpikir kritis, dan adaptasi terhadap perubahan, menjadi nilai tambah yang sangat penting,” ungkapnya.
Diskusi Inspiratif dan Simulasi Dunia Kerja
Acara ini dipandu oleh Dr. Rahmat Yuliawan, S.E., M.M., CHRM., CPM Asia, dosen senior Fakultas Vokasi sekaligus pakar di bidang Manajemen Pemasaran. Dengan pendekatan interaktif, Dr. Rahmat menjembatani diskusi antara narasumber dan peserta, menciptakan suasana yang edukatif sekaligus inspiratif.
Selain sesi materi, workshop juga menghadirkan simulasi persiapan kerja, mulai dari teknik wawancara, personal branding, hingga perencanaan karier. Peserta diajak untuk mempraktikkan langsung materi yang telah dipaparkan, didampingi narasumber dan moderator. Aurora, salah satu peserta yang merupakan mahasiswa semester 3, mengungkapkan antusiasmenya. “Kegiatan ini sangat membantu saya untuk mempersiapkan diri menghadapi dunia kerja. Materinya relevan dan sangat aplikatif,” ujarnya.
Program Hibah SUIC dan Harapan ke Depan
Workshop ini merupakan bagian dari Program Hibah Tahunan (Strategic University Industry Collaboration/ SUIC) yang diinisiasi oleh Airlangga Global Engagement (AGE). Program Studi Manajemen Perkantoran Digital, sebagai salah satu pemenang hibah SUIC, menjadi motor penggerak kegiatan ini.
Dr. Rahmat Yuliawan menyampaikan pentingnya program ini dalam menjembatani kebutuhan akademis dan profesionalisme di dunia kerja. “Melalui program ini, kami ingin mencetak lulusan yang tidak hanya kompeten di tingkat nasional, tetapi juga siap bersaing di level internasional,” ujarnya.
Workshop ini diharapkan menjadi langkah awal dari serangkaian kegiatan kolaboratif yang memperkuat hubungan antara dunia pendidikan dan industri. Fakultas Vokasi Universitas Airlangga terus menunjukkan komitmennya dalam menghasilkan sumber daya manusia yang unggul dan siap bersaing di era global.*
(m/NI)